Critical Review Skripsi Sistem Pakar

1/14/2019
UNIVERSITAS GUNADARMA
FAKULTAS ILMU KOMPUTER & TEKNOLOGI INFORMASI



Critical Review


SISTEM PAKAR PENENTUAN KEBUTUHAN PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS DENGAN METODE FUZZY INFERENCE SYSTEM MAMDANI



                                                       Nama                    : Ilham Muhammad
                                                       NPM                     : 13116429
                                                       Kelas                     : 3KA06
                                                       Jurusan                : Sistem Informasi


Diajukan Guna Melengkapi Tugas Softskill
Pengantar Teknologi Sistem Cerdas

JAKARTA
2018



Critical Review

1. Judul Jurnal

SISTEM PAKAR PENENTUAN KEBUTUHAN PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS DENGAN METODE FUZZY INFERENCE SYSTEM MAMDANI

2. Bidang Yang Sedang Dikembangkan (Field Establishment)

Sistem pakar merupakan sebuah program komputer yang menerapkan konsep kecerdasan buatan (Artificial Intelligence) untuk membantu manusia dalam menyelesaikan suatu masalah yang melibatkan pengetahuan, heuristik, dan pembuatan keputusan. Sistem pakar dapat memperoleh dan menyimpan pengetahuan pakar yang bernilai sehingga kita dapat menyelesaikan masalah yang membutuhkan keahlian pakar saat itu juga meskipun keberadaan pakar sedang tidak tersedia. Sistem pakar dapat digunakan untuk menentukan kompetensi bahasa Inggris karena menyimpan pengetahuan/kepakaran dari ahli yang sangat dibutuhkan dalam penentuan tingkat kompetensi bahasa Inggris.

3. Masalah (Problem)

Informasi yang ada di bumi ini telah terkomputerisasi dan menggunakan bahasa internasional yaitu bahasa Inggris. Tanpa kompetensi bahasa Inggris yang memadai maka manusia-manusia modern akan kesulitan dalam menjalani komunikasi dan interaksi global tersebut. Pada kenyataannya, rata-rata kemampuan bahasa Inggris siswa/mahasiswa di Indonesia kurang menunjukkan hasil yang memuaskan.

Berdasarkan paparan tersebut, permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah bagaimana merancang dan membangun Sistem pakar penentuan kebutuhan pembelajaran Bahasa Inggris dengan metode fuzzy inference system Mamdani dan bagaimana kelayakan/akurasi sistem jika dibandingkan dengan inferensi dari pakar.

4. Solusi (Solution)

Solusi dalam menyelesaikan permasalahan ini dibutuhkan upaya peningkatakan kompetensi bahasa Inggris melalui kegiatan pembelajaran yang tepat. Sulitnya menemukan kegiatan pembelajaran yang tepat juga menjadi masalah tersendiri dalam upaya peningkatan kompetensi bahasa Inggris di Indonesia. Untuk menyelesaikan hal ini dibutuhkan dukungan dari sistem yang mengadopsi keahlian seorang pakar pendidikan bahasa Inggris sehingga memudahkan pengajar bahasa Inggris dalam melakukan kegiatan pembelajaran yang efektif dan efisien. Dengan mengadopsi Sistem Pakar dan Logika Fuzzy.

5. Evaluasi (Evaluation)

Sistem dapat dikembangkan untuk tidak hanya berdasarkan nilai TOEFL tetapi dapat memproses nilai tes profesiensi Bahasa Inggris lainnya seperti TOEIC dan IELTS.

Proses optimasi himpunan fuzzy tidak hanya dilakukan pada fungsi keanggotaan output saja tetapi diterapkan pada fungsi keanggotaan input juga agar dapat menghasilkan akurasi yang lebih baik. Peningkatan hasil akurasi bisa dicapai dengan menggunakan algoritma optimasi yang lebih baik dan teruji untuk berbagai masalah kompleks, misalnya algoritma genetika dan simulated annealing.

Penambahan fasilitas untuk penambahan dan update untuk optimasi output fuzzy, jadi pelatihan data untuk penentuan fungsi keanggotaan output fuzzy tidak hanya terbatas pada data yang sudah diinputkan tetapi dapat berkembang dan menyesuaikan dengan data-data yang ada dimasa depan. Hal ini juga memungkinkan pakar untuk memperbaiki data-data yang lama.

6. Kontribusi (Contribution)

Sistem pakar penentuan kebutuhan pembelajaran Bahasa Inggris ini mampu untuk memberikan rekomendasi jumlah kebutuhan tatap muka pembelajaran Bahasa Inggris berdasarkan nilai TOEFL. Selain itu sistem ini juga dapat memberikan rekomendasi materi tiap pertemuan yang dapat diajarakan dan cara mngajarkan materi-materi tersebut. Penentuan rekomdasi jumlah pertemuan pembelajaran Bahasa Inggris diperoleh melalui proses inferensi fuzzy Mamdani dengan optimasi himpunan fuzzy output menggunakan random search.

Sistem pakar penentuan kebutuhan pembelajaran Bahasa Inggris dapat bekerja dengan baik dan dapat digunakan untuk menentukan kebutuhan pembelajaran Bahasa Inggris. Hal ini berdasarkan hasil pengujian fungsional sistem dengan metode black box testing yang mencapai tingkat kesesuaian 100%.

Berdasarkan hasil pengujian akurasi sistem didapatkan nilai akurasi sebesar 95%. Hal ini menunjukkan bahwa sistem pakar penentuan kebutuhan pembelajaran Bahasa Inggris dapat memberikan hasil rekomendasi yang sesuai dengan tingkat kemiripan 95% dengan hasil rekomendasi yang dilakukan oleh pakar.

7. Sumber Jurnal

Hidayat, Hanani Rizal., dkk. 2014. ”SISTEM PAKAR PENENTUAN KEBUTUHAN PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS DENGAN METODE FUZZY INFERENCE SYSTEM MAMDANI”.http://wayanfm.lecture.ub.ac.id/files/2015/02/JurnalSkripsi-2013-2014-013-Hanani.pdf. Diunduh pada tanggal 21 November 2018.

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Tambahkan komentar Anda

No comments

Silahkan berkomentar disini, gunakanlah dengan bijak.
Hindari komentar yang mengandung SARA, terimakasih telah berkunjung.